Wah… kali ini sedikit terbalik postingan saya, karena sebelumnya sudah membahas mengenai beberapa trik dan konsep untuk bermain Google Adsense (GA). Tapi gak apa-apa ya….. Ini khusus saya buat untuk teman-teman di Asia IMC yang lagi belajar Internet Marketing ( IM ).
Apa itu Program Google Adsense ?
Google Adsense adalah sebuah program Pay per Click ( PPC ) milik google.com. Dimana kita sebagai pemilik BLOG atau Website bekerjasama atau bisa bergabung di program tersebut. Secara umum jika anda ingin bermain google adsense caranya cukup mudah sekali. Anda hanya perlu memiliki Account di http://adsense.google.com/ sebelumnya anda hanya membutuhkan sebuah website atau blog yang membahas niche (topik) terntentu.
Di dalam blog itu setidaknya harus ada 100 Artikel Unik berbahasa Inggris, Artikel ini diharapkan mampu memberikan sebuah informasi yang bermanfaat untuk pengunjung blog anda. Kita sebagai pemilik blog ( PUBLISHER ) akan di bayar dari setiap klik yang terjadi pada iklan yang telah kita pasang di blog/website kita. Sangat mudah bukan….???
Iya,,, mudah sekali,,, jika di simpulkan bermain google adsense itu hanya melakukan hal-hal seperti dibawah ini :
- Punya Akun Google Adsense
- Punya Website atau Blog
- Min isi 100 Artikel Unik Berbahasa Inggris
- Di Update setiap hari min 1 Artikel
Konsepnya sangat sederhana sekali, tapi banyak sekali orang yang bilang bermain google adsense itu susah, sebenarnya susah itu terletak pada cara anda memandang….. Tapi jika memang sesusah itu kenapa ada banyak orang yang sukses meraup ribuan bahkan ratusan ribu dollar setiap bulannya ..?
Itu Karena Google Adsense memang benar-benar sangat simple…..hanya saja banyak orang yang menganggap itu ribet…..
Nah, jika semudah itu…. mungkin anda akan bertanya… Bagaimana Si Google bisa membayar saya hanya dari klik yang terjadi ….??
Sangat mudah sekali,,, jadi seperti ini… Ada 4 Pihak dalam hal ini….
- Pengiklan ( Perusahaan )
- Google Adwords = Tempat Perusahaan dari seluruh dunia Mengiklankan Produknya.
- Kita (Pemilik Website)
- Pengunjung ( Pencari Informasi )
Ya… Misal : Kita sebagai pemilik blog menyediakan beberapa artikel mengenai kesehatan, kemudian ada pengunjung yang menemukan blog kita ketika iya ingin mencari informasi atau ingin berkonsultasi tentang kesehatan. Kemudian ada Iklan yang muncul di blog kita tentu saja iklan itu adalah ilkan yang berhubungan dengan kesehatan.
Si Pengunjung Meng-Klik Iklan tersebut dan akan langsung di arahkan ke website Perusahaan Pengiklan sehingga kemungkinan yang terjadi adalah Si Pengunjung menjadi pembeli/pelanggan di Perusahaan Pengiklan tersebut.
Jadi dari cerita diatas ke 4 pihak mendapatkan keuntungan,
- Perusahaan Pengiklan = Mendapatkan Pelanggan/Pembeli
- Google Adwords = Mendapatkan Bayaran Ketika Ada Pengunjung Yang Mengklik Iklan dari Website Kita
- Kita ( pemilik web ) = Mendapatkan Komisi dari Google Adsense dari Klik yang terjadi.
- Pengunjung = Mendapatkan Informasi yang Valid dan Menemukan Solusi dari Masalah Mereka.
Sederhana , saling menguntungkan ….bukan…?
Lalu, Berapa Saya di Bayar Oleh Google Adsense …?
Per klik anda berpotensi di bayar min $0,01 jika sudah terakumulasi $100 maka anda akan dibayar melalui western union atau cek . Tapi setiap iklan dan setiap topik memiliki nilai klik yang berbeda itu sebabnya kita juga sedikit tidaknya harus mengetahui hal itu.
Baiklah… cukup sekian dulu ya pembahasan mengenai Google Adsense, mungkin masih banyak sekali kekurangan dalam artikel diatas, tapi saya berharap ulasana diatas bisa membantu teman-teman yang ingin mengetahui google adsense.
Okey… jika anda ingin belajar lebih dalam bagaimana cara menghasilkan $$$ dari google adsense anda bisa belajar secara detail di 1 Stop Adsense Blueprint
Salam OSSO
Tu Ary